Pendap Bengkulu

Pendap Bengkulu; Pendap ini merupakan salah satu makanan khas di Provinsi Bengkulu. Pendap atau biasa disebut ikan pais ini mampu bersaing dengan sejumlah kuliner lainnya. Makanan khas dari Bengkulu ini telah menembus pasaran sejumlah kota di Indonesia, seperti Jakarta, Lampung, Palembang, Pangkal Pinang dan Jambi. Pendap memiliki cita rasa yang khas yang dapat menggugah selera makan terutama aroma khas daun talas sebagai pembungkusnya. Hebatnya lagi, makanan yang memiliki cita rasa yang pedas dan gurih ini, juga telah sukses menembus pasar mancanegara, mulai dari Australia, Belgia, Jepang, dan negara lainnya.

pendap bengkulu

Pendap seringkali menjadi makanan favorit para wisatawan dari dalam sumatera maupun luar sumatera. Pendap memiliki kesamaan dengan pepes ikan terutama cara pembuatannya, perbedaannya ialah bahan yang digunakan serta daun talas sebagai pembungkusnya dan diikat dengan tali rafia.

Resep Pendap (Bengkulu)
BAHAN :
• 4 ekor (400 gram) ikan kembung, dicuci bersih
• 2 batang daun bawang, dipotong 1/2 cm
• 1 tangkai daun seledri, diiris kasar
• 2 cm lengkuas, dimemarkan
• 1 batang serai, dimemarkan
• 3 buah asam kandis
• 5 lembar daun mangkukan, diiris kasar
• 100 gram kelapa parut kasar, disangrai
• 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
• 1 sendok teh garam
• 1/4 sendok teh merica bubuk
• 1/4 sendok teh gula pasir
• 2 sendok makan minyak untuk menumis daun pisang untuk membungkus

BUMBU HALUS :
• 8 butir bawang merah
• 4 siung bawang putih
• 5 butir kemiri, disangrai
• 6 buah cabai merah
• 2 cm jahe
• 2 cm kunyit, dibakar

CARA MEMASAK PENDAP (BENGKULU) :
1. Remas-remas daun mangkukan dengan 1/2 sendok teh garam.
Cuci bersih. Tiriskan.
2. Lumuri ikan kembung dengan setengah bagian bumbu halus. Bungkus seperti pepes.
Kukus 30 menit sampai matang.
3. Setelah matang, buka pepes. Letakkan di atas piring. Sisihkan.
4. Panaskan minyak. Tumis sisa bumbu halus sampai harum.
5. Tambahkan daun bawang, daun seledri, lengkuas, serai, asam kandis, dan daun mangkukan.
Aduk sampai layu.
6. Tambahkan kelapa parut. Aduk rata.
7. Masukkan santan, garam, merica bubuk, dan gula pasir.
Masak sampai matang dan kuah kental.
8. Siram ke atas ikan kembung

Makanan Khas Bengkulu; Pernah mencicipi makanan bernama Pendap? Jika belum pernah atau bahkan baru kali ini mendengar namanya, mari kenali dulu apa dan bagaimana wujud dari makanan tersebut dalam ulasan Tebarpesona berikut ini!

Makanan Pendap, diantara sekian banyak makanan khas yang ada di Indonesia, dan asalnya dari Bengkulu. Dan ternyata, makanan khas Bengkulu ini sudah dikenal sejak masa Hindia-Belanda.

Bahkan menurut sejarah, Pendap menjadi makanan yang digemari oleh Presiden RI Soekarno kala diasingkan di bumi Rafflesia dari tahun 1938-1942 silam. Bagi Anda yang suka dengan olahan ikan, maka akan cocok dengan makanan khas Bengkulu satu ini.

Ikan Kembung Sebagai Bahan Utama Pembuatan Pendap
Pendap memiliki bentuk seperti pepes ikan. Perbedaannya terletak pada daun yang digunakan untuk membungkus dan juga tali untuk mengikat. Pendap ini dibungkus dengan lembaran daun talas atau daun pisang yang diikat dengan menggunakan tali rafia. Bahan utama dari Pendap tentu saja ikan. Dan jenis ikan yang dipilih merupakan ikan kembung.

Makanan Khas Bengkulu
Ikan kembung termasuk ikan yang kaya akan omega 3 sebagai asam lemak esensial yang penting bagi tubuh kita. Manfaat dari senyawa omega 3 yang terdapat pada ikan kembung adalah untuk mencegah serangan jantung dan mengontrol kadar kolesterol dalam darah. Rasa Pendap sendiri identik dengan rasa pedas dan rasa gurih. Cocok dinikmati bersama nasi hangat sebagai santapan lezat penambah selera.

Pendap Menjadi Makanan Khas Bengkulu yang Mampu Menebarkan Rasa dari Dalam hingga Luar Negeri
Meskipun berasal dari Bengkulu, makanan khas Pendap ternyata sudah dikenal pula di beberapa kota lain. Seperti di Lampung, Palembang, Jambi, serta Pangkal Pinang. Terlihat dari beberapa Rumah Makan yang menyediakan Pendap dalam daftar menunya.

Bahkan di luar Pulau Sumatera sekalipun, sangat mengenal makanan khas dari bahan utama ikan kembung ini. Seperti orang-orang di Jakarta misalnya, mereka ternyata sudah tidak asing lagi dengan makanan khas Bengkulu bernama Pendap.

Makanan Khas Bengkulu
Dan siapa yang mengira makanan khas dari Bengkulu ini mampu menjadi andalan hingga ke luar negeri. Cita rasa yang terkenal pedas dan gurih, ternyata mampu diterima oleh lidah orang-orang dari luar negeri. Pendap memang memiliki cita rasa yang istimewa sehingga disukai oleh orang-orang yang berada dibeberapa negara. Seperti Jepang, Australia, Belgia, serta masih banyak lagi.

Resep Kelezatan Pendap Sebagai Makanan Khas Bengkulu
Bagi Anda yang penasaran dengan resep Pendap, secara sederhana akan dijelaskan sebagai berikut. Bahan utama dari Pendap adalah ikan. Umumnya, menggunakan ikan kembung. Namun, jika Anda kesulitan mendapatkan ikan kembung, atau ingin menggantinya dengan jenis ikan lain tidak masalah. Anda dapat menggunakan ikan kakap merah, ikan jemiin, atau ikan lainnya.

Kemudian siapkan bumbu yang terdiri dari ketumbar, kemiri, laos, daun jeruk purut, bawang merah, bawang putih, asam pede, dan kunyit. Tidak lupa pula menambahkan kelapa rendang dan kelapa muda sebagai ciri makanan khas Bengkulu.

Makanan Khas Bengkulu
Lalu haluskan bumbu-bumbu tersebut, dan gunakan daun talas bersama daun pisang sebagai pembungkusnya. Selanjutnya, ikat Pendap yang sudah dibungkus dengan tali rafia. kemudian Pendap siap dikukus hingga matang.

Meskipun terlihat sederhana, namun rasa dari Pendap ternyata jauh lebih lezat dari wujudnya yang terbungkus oleh daun talas atau daun pisang dalam pengolahannya.

Jika selama ini Anda bosan dengan menu ikan pada umumnya, cobalah mencicipi salah satu makanan khas Bengkulu yang satu ini. Setelah menikmati kelezatan rasanya, jangan lupa untuk berbagi cerita melalui tombol share yang ada di bawah ini. Selamat mencicipi!

Terimakasih telah membaca artikel kami semoga bermanfaat

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Instagram